Sewa Mobil New Sigra Bali: Performa, Spesifikasi, Interior, Exterior & Harga Sewa Terbaru!
Autoz
16 August 2023
Daihatsu Sigra adalah sebuah MPV kelas bawah dengan konfigurasi tiga baris yang didesain oleh Daihatsu dan diproduksi oleh Astra Daihatsu Motor di Indonesia sejak Juli 2016 dan hanya dijual di negara tersebut. Dikembangkan oleh Nobuhiko Ono sebagai chief engineer dari Daihatsu, mobil ini dibuat dalam platform Ayla yang lebih panjang dan diposisikan opsi MPV yang lebih terjangkau untuk pasar Indonesia dimana negara tersebut memiliki permintaan MPV tiga baris yang cukup tinggi.
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah merilis New Daihatsu Sigra sebagai produk penyegaran dari model sebelumnya. Untuk sisi eksterior, New Daihatsu Sigra tampil lebih sporty lewat sentuhan kombinasi grille serta smoked LED berwarna gelap, ditambah kaca spion samping berwarna hitam sesuai tren saat ini. Selain itu, Daihatsu New Sigra tampil dinamis berkat desain baru pelek berdiameter 14 inchi, ditambah shark fin antenna yang modern.
Sebagai kendaraan LCGC yang hemat bahan bakar, ramah lingkungan, serta harga terjangkau, Sigra juga telah dibekali dengan sederet fitur keselamatan dan keamanan yang lengkap sejak awal diluncurkan, seperti Dual SRS Airbag, Front Seat Belt with Pretensioner Force Limiter, Front Corner Sensor, ABS (Antilock Brake System) & EBD (Electronic Brakeforce Distribution), serta Rear Parking Camera. Kenyamanan berkendara juga semakin bertambah berkat 2-DIN touchscreen audio, serta electric retractable mirror pada beberapa varian. Sigra tersedia dalam 10 varian tampilan (enam varian standar dan empat varian aksesoris), serta tujuh pilihan warna dengan satu warna yang belum pernah ada, yakni Scarlett Red Metallic.
Spesifikasi Daihatsu Sigra
Sebagai saudara kembar dari Toyota Calya, Daihatsu Sigra ini memang memiliki spesifikasi dan desain yang terlihat hampir sama. Untuk dimensinya, Daihatsu Sigra memiliki panjang 4.070 mm, lebar 1.655 mm dan tinggi 1.600 mm. Jadi, jika dibandingkan dengan Xenia, Sigra jauh lebih pendek sekitar 70 mm.
Daihatsu sendiri menyediakan 2 tipe mesin yang berbeda pada Sigra. Tipe yang pertama adalah mesin DOHC VVT-I 3 silinder 12 katup dengan kapasitas 1000 cc atau lebih tepatnya 998 cc. Mesin ini dapat menghasilkan tenaga sebesar 67 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi hingga mencapai 89 Kgm pada putaran ke 4.400 rpm.
Kemudian, tipe mesin yang kedua adalah tipe 3NR-VE DOHC Dual VVT-i 4 silinder 16 katup dengan kapasitas hingga 1.197 cc. Mesin dengan kapasitas 1,2 liter tersebut dapat menyemburkan tenaga hingga 88 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 108 Kgm pada 4.200 rpm.
EXTERIOR
SIGRA makin berkelas dengan eksterior elegan seperti grille dan LED headlamp BARU. Sangat cocok jadi MPV 7-seater stylish pilihanmu.
Dark Grille with Chrome Ornament (Tipe R and R Deluxe)
Electric & Retractable Black Outer Mirror with Turn Lamp
New Design 14 Polished Alloy Wheel
Auto Rear Wiper (Mulai dari Tipe M)
INTERIOR
Ingin punya mobil dengan interior nyaman dan mewah? SIGRA terbaru untuk keluarga modern menyediakan semua keinginanmu.
Multi Information Display (Mulai dari Tipe M)
Rear Air Circulator (Mulai dari Tipe M)
In-Dash Transmission
2DIN Touchscreen Audio (Radio USB Bluetooth) (Tipe R and R Deluxe)
All Seat With Head Rest
Spacious Luggage Space
SIGRA'S FEATURE
Dual SRS Air Bag
Front Corner Sensor & Rear Parking Sensor
Kelebihan Daihatsu SigraMesin mobil Daihatsu Sigra R AT Deluxe bervolume 1.200cc, 4 silinder, 3NR-VE dengan teknologi Dual VVTi (Variable Valve Timing with Intelligence). Teknologi ini membuat mesin mengkonsumsi bensin dengan efisien sekaligus menghasilkan tenaga yang proporsional.
Dengan predikat LCGC itu, mesin mobil juga dilengkapi teknologi ECO driving. Teknologi ini membuat proses pembakaran bahan bakar terjadi secara tepat sehingga tidak menyumbang bagi pencemaran lingkungan dan emisi gas buang.
Kompresi mesin mobil Sigra tercatat 10,5:1 membuatnya bisa hasilkan tenaga puncak sebesar 87 daya kuda pada 6.000RPM dengan torsi maksimalnya 108Nm pada 4.200RPM. Dengan kompresi tersebut, mesin mobil Sigra sebaiknya diisi BBM beroktan 92, misalnya Pertamax.
2. Kabin lega dan nyamanKelebihan Daihatsu Sigra lainnya adalah ruangan kabin yang lega. Baik di sisi ruang kaki dan ruang kepala, terasa nyaman saat ditumpangi. Wajar, dimensi leganya berkat panjang 4.110 milimeter, lebar 1.655 milimeter dan tinggi 1.600 milimeter.
3. Daya angkut SigraKabin yang lega berpengaruh juga kepada daya angkut sebagai kelebihan Daihatsu Sigra berikutnya. Mampu menampung 7 penumpang, serta membawa bagasi sebanyak 263 liter dengan formasi bangku baris ketiga tetap.
Namun jika ingin membawa bagasi lebih banyak, melipat jok baris ketiga bisa menambah kapasitas bagasinya menjadi 503 liter. Faktor ini sepertinya juga menjadi pertimbangan kelebihan Daihatsu Sigra sebagai kendaraan pilihan konsumen Indonesia.
4. Tipe mobil SigraKeunggulan lainnya, Daihatsu Sigra tersedia dalam banyak pilihan tipe yang memudahkan calon konsumen untuk leluasa memilih sesuai kebutuhan dan bujet yang tersedia. Daihatsu menghadirkan banyak pilihan untuk konsumen yang ingin memboyong Sigra sebagai mobil keluarga mereka, berikut daftar tipe selengkapnya.
- Daihatsu Sigra 1.0 D MT.
- Daihatsu Sigra 1.0 M MT.
- Daihatsu Sigra 1.2 X MT.
- Daihatsu Sigra 1.2 X DLX MT.
- Daihatsu Sigra 1.2 R MT.
- Daihatsu Sigra 1.2 R DLX MT.
- Daihatsu Sigra 1.2 X AT.
5. Irit BBM
Menyandang predikat sebagai mobil LCGC (Low Cost Green Car) keunggulan lain yang membuatnya dipilih konsumen adalah konsumsi BBM Sigra yang irit. Tercatat untuk mobil tipe R Deluxe menghabiskan 1 liter untuk jarak 14 kilometer di dalam kota.
Sementara saat menempuh jarak jauh dalam rute jalan tol, konsumsi BBM Sigra meningkat jadi 1 liter per 18 kilometer. Dengan kapasitas tangki BBM sebanyak 36 liter, menghabiskan Rp507.600 saat diisi penuh dan bisa dibawa untuk melancong sejauh 576 kilometer.
Kekurangan Daihatsu SigraPara konsumen yang menginginkan mobil dengan interior yang elegan dan kokoh biasanya akan sedikit kecewa dengan mobil 7 penumpang ini. Daihatsu Sigra memiliki desain interior yang masih di bawah standar karena menggunakan material-material yang terlihat biasa. Hal ini mungkin dilakukan oleh Daihatsu untuk menekan harga jualnya. Jika Anda bisa menoleransi kelemahan Daihatsu Sigra ini, tentu hal tersebut tidak akan menjadi masalah besar.
2. Bodi yang tipis dan bobot ringanSelain memiliki tampilan interior yang kurang, Daihatsu Sigra juga memiliki bodi yang tipis dan terlihat ringkih. Dengan demikian, mobil ini lebih berisiko mudah penyok atau sobek. Bahkan, bodinya yang tipis membuat bobot Daihatsu Sigra menjadi ringan. Hal tersebut dapat membuat kestabilannya menjadi menurun dan oleng ketika dipacu dengan kecepatan yang tinggi.
3. Peredam kurang baikKekurangan Daihatsu Sigra yang selanjutnya terletak pada bagian peredam. Karena peredam yang dimiliki cenderung kurang memadai maka suara bising yang ada dari luar masih dapat masuk ke dalam kabin. Hal tersebut tidak jarang membuat pengemudi dan penumpang merasa tidak nyaman saat berkendara dengan mobil Daihatsu Sigra ini. Untuk mengatasi masalah ini, Anda bisa membeli peredam aftermarket untuk meredam suara bising yang masuk ke dalam kabin.
Nah, Berbagai kelebihan dan kelemahan Daihatsu Sigra di atas bisa Anda pertimbangkan terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membelinya. Apabila Anda dapat menoleransi kelemahan-kelemahan mobil LCGC dari Daihatsu ini, tentu tidak masalah jika Anda memutuskan untuk menyewanya.
Daihatsu Sigra
Kapasitas: 6 Orang
Automatic : IDR 300,000 / 24 Jam
+ Sopir: IDR 450,000 / 10 Jam
+ Sopir & BBM: IDR 550,000 / 10 Jam
Autoz Trans Indonesia Menyediakan Layanan Sewa Mobil New Daihatsu Sigra AT Di Bali Untuk Anda Yang Ingin Menjelajahi Kota Bali Dengan Kendaraan Yang Nyaman Dan Efisien. Mobil New Daihatsu Ayla AT Yang Kami Tawarkan Merupakan Pilihan Yang Cocok Bagi Anda Yang Ingin Mengelilingi Kota Bali Dengan Budget Yang Terjangkau.
Autoz Trans Indonesia menyediakan berbagai macam armada seperti : Daihatsu Sigra, Honda Brio, Toyota Avanza, Toyota Hiace, Isuzu Elf, Daihatsu Xenia, Kijang Innova , Toyota Agya, Toyota Alphard, Toyota Vellfire serta yang lainnya dan selain harga yang murah kami jamin kondisi mobil bagus, terawat dan bersih.